Sabtu, 16 Juli 2011

RAGAM HIAS


Ragam hias sudah ada sejak dulu tetapi pada waktu itu masih corak geomatris dan sederhana juga belum berwarna serta bersifat magis. Contoh kendi dari tanah gayo (Sumatera).

Sebenarnya apa yang dimaksud ragam hias. Ragam hias juga diartikan ornamen dari bahasa latin ornare : menghiasi. Ensiklopedia Indonesia ornamen diartikan sebagai setiap hiasan yang bergaya geometric atau yang lain. Ornamen dibuat pada suatu bentuk dasar dari hasil kerajinan tangan. Jadi ragam hias adalah komponen produk seni yang ditambahkan atau disengaja dibuat untuk tujuan sebagai sarana memperindah atau sebagai hiasan. Fungsinya untuk menambah indahnya suatu barang agar lebih bagus dan menarik. Ragam hias juga diartikan mengubah benda naturalis/asli kebentuk dekoratif dengan cara menggayakan agar lebih indah.

Ragam hias memilki corak, karakter, gaya. Corak yaitu ciri khas yang menjadi identitas dari suatu obyek. Sedangkan karakter (watak) adalah merupakan inti yang menjiwai suatu perwujudan dan merupakan tangkapan lahriyah sebagai simbol yang lebih komunikatif. Pola dalam bahasa inggris disebut pattern. Herbert Read pola adalah penyebaran garis dan warna dalam suatu bentuk ulangan tertentu. Motif (ensiklopedia Indonesia) menjadi pangkal bagi tema dari suatu buah kesenian artinya setelah motif itu mengalami proses penyusunan dengan pengulangan-pengulangan bentuk akan diperoleh suatu pola. Motif juga berarti apa-apa yang dipakai untuk menghias, misalnya motif tumbuhan, bianatang , manusia dan lainnya. Motif merupakan pangkal atau pokok dari suatu pola dimana setelah mengalami proses penyusunan dengan beberapa pengulangan-pengulangan bentuk akan memperoleh suatu pola. Bila pola tersebut diterapkan pada benda akan menjadi ragam hias (ornament). Dalam menyusun motif harus memperhatikan unsur-unsur ragam hias yaitu bidang, komposisi, warna, penyederhanaan, dan penggayaan untuk memperoleh kesan yang harmonis. Gaya yaitu arah kekuatan/gerak. Jadi ragam hias dikatakan bagus serasi bila bidang yang dihiasi memiliki gaya sehingga tampak tidak statis. Irama sebagi alunan nada atau intonasi yang berkesinambungan, susunan yang mempunyai norma-norma gerak yang ritmis, maupun berubah-ubah atau bertumpang tindih. Gaya yang tidak diikuti irama maka ragam hias tersebut tidak menarik, tidak serasi, dan tidak selaras.

Struktur ragam hias ada tiga yaitu
1.    Garis-garis yang saling berkesinambungan.
2.    Beberapa bentuk figure yang berjajar-jajar atau berkelompok.
3.    Bentuk hiasan yang utuh/menyeluruh.

Ragam hias dbedakan menjadi
1.   Ragam hias ilmu ukur (geometris)
      Dalam membuat ragam hias menggunakan alat ukur misalnya penggaris, busur, dan jangka. Ragam hias ini dibedakan menjadi dua yaitu hiasan tepi dan hiasan bidang (isi). Motif geometris cocok digunakan pada anyaman, tenun dan dalam adat Toraja untuk menghias rumah.
2.   Ragam hias tanpa memnggunakan alat ukur (bebas)
      Ragam hias yang tanpa menggunakan alat ukur sehingga bebas sesuai gerakan tangan kita.



Bentuk ragam hias dibedakan menjadi
1.   Ragam hias tunggal
      Ragam hias yang berdiri sendiri atau hanya satu motif, misalnya tumpal, swastika, lidah api, teratai dan lain sebagainya.
2.   Ragam hia bersambung
      Ragam hias yang wujudnya terdapat bagian yang harus dilanjutkan, seperti sulur-suluran, meander dan lain-lain.

Ada dua jenis gambar ragam hias
1.   Bentuk simetris
      Kanan, kiri, atas, bawah sama bentuknya.
2.   Bentuk a simetris
      Kanan, kiri, atas, bawah tidak sama bentuknya.

Dalam menghias suatu bidang harus ditentukan dulu bentuk bidangnya seperti bujursangkar, segitiga, segibanyak, lingkaran dan lainnya agar hasilnya bisa optimal. Bidang dibedakan yaitu bidang tepi, bidang tengah, dan bidang sudut.

Akhirnya selamat belajar menggambar ragam hias dan semoga sukses


Guru Seni Rupa



Hadiyanto, S.Pd.
NIP. 500119753




Nb.
Media dan alat yang digunakan:
1.    Kertas karton manila putih ukuran A4
2.    Pensil mekanik, pensil HB atau pensil 2B
3.    Penghapus
4.    Pewarna bebas
5.    Bawa contoh gambar ragam hias
Gambar ragam hias dapat diperoleh dari koleksi perpustakaan, internet, buku, koran, majalah, tabloid dan lain-lainnya



Tidak ada komentar: